Diare atau sering juga disebut dengan mencret menjadi gangguan kesehatan yang sering dialami oleh banyak orang. Bukan hanya orang dewasa namun anak-anak bahkan bayi saja sering mengalami diare tersebut. Ini merupakan kondisi dimana seseorang yang mengalami BAB secara terus menerus dengan tekstur atau bentuk fases cair.
Bisa dikatakan sedang diare jika aktivitas buang air besar yang dilakukan lebih dari 3 kali dalam sehari. Terlihat sepele namun juga tidak segera diatasi pasti akan memberikan imbas pada masalah kesehatan lainnya.
Sebagai orang awam melihat diare bisa diakibatkan oleh berbagai hal, yang paling sering adalah kurangnya menjaga kesehatan. Apalagi anak-anak yang sering belum mengerti mana yang kotor dan tidak boleh masuk mulut dan mana yang boleh.
Tidak heran jika anak lebih sering mengalami masalah tersebut ditambah lagi kurangnya pengawasan dari para orang tua yang kurang. Berbeda halnya melihat penyebab mencret yang terdapat di Diarepedia yang ternyata lebih beragam, antara lain:
1. Infeksi.
Ini merupakan hal yang paling sering terjadi, infeksi virus tersebut bisa disebabkan oleh jenis norovirus, rotavirus, sampai dengan hepatitis A. Umumnya diare akibat virus ini bisa membaik dengan sendirinya, waktu yang diperlukan antara 2- 3 hari. Jika memang terjadi lebih dari itu perlu untuk melakukan pengecekan lebih lanjut dan pengobatan dari dokter.
2. Intoleransi laktosa.
Nama lain dari gula merupakan laktosa, ini harus dipahami apalagi para ibu yang perlu membaca komposisi makanan sebelum diberikan kepada anak. Produk olahan susu ataupun lainnya terkadang lebih sulit untuk dicerna dan diperlukan adanya enzim laktase. Dalam kondisi ini bisa disebut dengan intoleransi laktosa. Umumnya merasa perut kembung diawal, buang angina terus menerus dan diare.
3. Alergi makanan.
Ini penyebab yang sering dialami oleh anak, apalagi sedang berada pada fase pengenalan makanan. Makanya sebagai orang tua harus paham saat memulai MPASI, misalnya terlihat gatal-gatal, kemerahan sampai dengan sesak nafas yang dibarengi diare.
4. IBS atau Irritable Bowel Syndrome.
Ini merupakan gejala yang ditandai dengan sembelit, kram perut, sampai dengan perut kembung. Kondisi ini terjadi dalam jangka panjang makanya sering menganggu aktivitas keseharian. Penyebab IBS sendiri belum diketahui pasti, tetapi kemungkinan dari riwayat keluarga, stress sampai dengan usus yang terlalu sensitive.
Diatas merupakan beberapa yang sering menjadi penyebab utama diare terjadi baik pada anak maupun orang dewasa. Inilah perlunya paham mengenai apa saja yang bisa menyebabkan dan menghindari sebisa mungkin.
Sama halnya dengan jenis makanan yang menjadi penyebab mencret dari Diarepedia seperti makanan dengan jenis pemanis buatan, makanan yang ada kandungan fruktosa banyak, makanan yang pedas sehingga usus dan lambung tidak bisa menerima sampai dengan jenis kopi bagi sebagian orang bisa menyebabkan diare. Meskipun tidak secara keseluruhan namun setidaknya hal itu bisa memicu masalah kesehatan tersebut.
Melalui ulasan diatas ada baiknya sebagai orang yang memiliki kemungkinan mengalami diare atau mencret, harus paham mengenai pertolongan pertama yang dilakukan. Lebih lagi faham mengenai obat yang perlu digunakan.
Seperti misalnya Entrostop yang sampai saat ini masih dinilai manjur mengatasi berbagai masalah diare pada anak sampai dengan orang dewasa. Kamu bisa sediakan dirumah sebagai jaga-jaga karena diare bisa datang kapan saja dan kepada siapa saja. Kamu bisa temukan Entrostop di toko obat, warung ataupun supermarket pada umumnya.