Ditanya Hubungannya dengan Ovi Rangkuti, Anya Geraldine: Pusing Gua, Lagi di Ujung Tanduk

swaberita.com  > Seleb >  Ditanya Hubungannya dengan Ovi Rangkuti, Anya Geraldine: Pusing Gua, Lagi di Ujung Tanduk
| | 0 Comments

Hubunganselebgram Anya Geraldine dan Ovi Rangkuti jadi sorotan. Tampaknya mereka sedang bermasalah. Bahkan, Anya Geraldine tak segan segan menyebut saat ini hubungannya dengan Ovi Rangkuti berada di ujung tanduk. Anya mengungkapkankondisi ituketika membicarakan tentang ujung hubungannya dengan Rizky Febian yang kini sedang terikat kerja sama dalam proyek musik Rizky.

"Ujungnya kalau enggak gue sial, gue untung banget. Udah gitu aja," ujar Anya dikutip Rabu (26/8/2020) dari vlog KUY Entertainment. "Gue enggak tahu deh ujungnya gimana," imbuh Anya. Kemudian Anya menambahkan dengan mengatakan saat ini dia sendiri juga sedang bingung.

"Pusing gue juga nih, gue lagi di ujung tanduk nih," ucap Anya. Rizky Febian yang duduk di sebelah Anya sambil tersenyum berujar dengan lirih. "Gitu," ucap Rizky.

Seperti diketahui Rizky Febian saat ini memang sedang memiliki proyek musik yang menggandeng Anya sebagai bintang video musiknya. Bahkan Rizky terang terangan mengakui kalau konsep trilogi yang diusungnya di musik kali ini mendapat inspirasi dari Anya Geraldine. Anya Geraldine rupanya sudah lama punya keinginan nikah muda. Kesempatan itu terbuka lebar.

Apalagi saat iniAnya Geraldinesudah punya pacar. Namanya Ovi Rangkuti. Mereka sama sama mapan secara finansial. Dengan kata lain, secara teknis, Anya dan Ovi bisa saja melanjutkan hubungan mereka ke jenjang pernikahan. "Tapi enggak jadi mulu," kata Anya Geraldine ketika ditemui bersama kekasihnya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/8/2020).

Anya tak tahu, mengapa dirinya selalu gagal untuk bisa membawa jalinan asmara sebelum sama Ovi ke jenjang pernikahan. Namun, karena seringnya gagal, mantan kekasih Bio One itu tak mau lagi menargetkan kapan ia akan melepas status lajangnya, termasuk membahas hubungan asmaranya dengan Ovi. "Jadi sekarang enggak mau ngarep nikah muda," ucapnya.

Wanita bernama asli Nur Amalina Hayati itu mengaku tidak tau hubungan asmaranya dengan Ovi, akan berakhir di pelaminan atau tidak. "Sekarang enggak tahu deh, tergantung yang ngajakin," ungkapnya. Lebih lanjut, Anya Geraldine tak mau berangan angan atau memastikan apakah ia akan menikah dengan Ovi Rangkuti atau tidak.

"Kenapa enggak tanya ke dianya (Ovi Rangkuti). Tanyain aja," ujar Anya Geraldine.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *